DESA METESEH
Desa Meteseh salah satu dari 18 desa yang ada di Kecamatan Boja Kabupaten Kendal yang terletak ± 3,2 km ke arah Utara dari Kecamatan Boja dan ± 27 km ke arah Selatan dari Ibu Kota Kabupaten, dan dapat ditempuh dengan kendaraan ± 1 jam/menit.
Secara Administratif wilayah Desa Meteseh terdiri dari 54 RT dan 8 RW, meliputi 8 Dusun yaitu : Dusun Krajan Barat, Dusun Krajan Tengah, Dusun Krajan Timur, Dusun Teseh, Dusun Rowosari, Dusun Sasak, Dusun Segrumung dan Dusun Slamet.
Dengan batas batas wilayah sebelah Utara Desa Trisobo Kecamatan Boja sebelah Timur Kelurahan Jatisari Kecamatan Mijen, Sebelah Selatan Desa Boja, Desa Campurejo Kecamatan Boja dan Sebelah Barat Desa Merbuh Kecamatan Singorojo.
Secara Topografi, Desa Meteseh berada di wilayah pegunungan dengan variasi ketinggian antara 350 m sampai dengan 500 m dari permukaan laut, dengan luas wilayah mencapai + 73,243 km2 atau ± 751,293 Ha. Luas lahan yang ada terbagi dalam beberapa peruntukan, dapat dikelompokkan seperti untuk fasilitas umum, pemukiman, pertanian, kegiatan ekonomi dan lain-lain.
Iklim Desa Meteseh sebagaimana Desa-desa lain di wilayah Indonesia mempunyai Iklim kemarau dan penghujan, hal tersebut mempunyai pengaruh langsung terhadap kegiatan pertanian yang ada di Desa Meteseh.