Dalam rapat koordinasi ini juga disampaikan sambutan dari Ketua TP PKK Desa Meteseh Ibu Suparni mengenai himbauan kepada seluruh pengurus PKK yang memiliki putra putri yang masih anak anak untuk lebih waspada dan perhatian dalam hal konsumsi makanan dan minuman karena saat saat ini banyak pemberitaan mengenai makanan dan minuman yang tidak sehat banyak mengandung bahan pengawet dapat menimbulkan penyakit. Juga mengenai penggunaan HP bagi anak anak untuk dikondisikan. Diharapkan kepada seluruh anggota PKK Desa Metseh untuk lebih aktif berpartisipasi memberikan pengarahan kepada seluruh warga masyarakat melalui pertemuan pertemuan di Dusun masing masing.
Dalam rapat tersebut TP PKK desa Meteseh Ibu Suparni juga menyampaikan agar setiap masing masing wilayah di tingkat dusun agar lebih meningkatkan budi daya tanaman obat .
Share :